Antusias Mendukung Rimsyahtono
Juandi juga menjelaskan, alasan Rimsyahtono masuk menjadi salah satu kandidat pengurus Exco Asprov PSSI Jabar.
Menurut Juandi, karena banyak yang antusias mendukung Rimsyahtono, dari kabupaten/kota di Jawa Barat, seperti Depok, Bogor, Karawang dan Priangan Timur.
Sudah tentu PSSI Tasikmalaya pun menurut Juandi mendukung dan mendorong Rimsyahtono untuk maju menjadi kandidat.
“Antusias banyak yang mendorong Pak Rimsyah sebagai kandidat, dan tentunya ini menjadi kebanggan selaku masyarakat Kabupaten Tasikmalaya,” jelas Juandi.
Banyaknya dukungan untuk Rimsyahtono, tentunya memiliki alasan, seperti terselenggaranya kompetisi internal Tahun 2019 yang suskses tanpa ekses.
Selain menciptakan situasi yang kondusif, Rimsyahtono juga telah membangun lapangan mini soccer yang keberadaannya sangat dirasakan oleh kabupaten/kota lain.
Sehingga kiprah Rimsyahtono pada dunia sepak bola dapat dirasakan oleh banyak orang, sehingga tidak heran banyak yang mendukungnya menjadi kandidat.
“Kita bisa merasakan kiprah Pak Rimsyah pada dunia sepakbola, Pak Rimsyah masuk kandidat dengan tiga calon lainnya,” pungkas Juandi.(GaluhId/Ardiansyah).