Selasa, Maret 19, 2024

Kimetsu No Yaiba Season 2 Bakal Tayang Tahun Ini

Baca Juga
- Advertisement -

Kimetsu no Yaiba Season 2 akan segera tayang pada tahun ini. Informasi ini banyak beredar ketika trailer anime adaptasi manga karya Koyoharu Gotoge rilis beberapa waktu lalu.

Serial ini nantinya akan melanjutkan cerita dari film Kimetsu No Yaiba: The Movie- Muger Train yang sempat menjadi salah satu film anime yang banyak mendapatkan perhatian dari para penggemar.

Bahkan untuk filmnya sendiri, Mugen Train telah memecahkan berbagai rekor box office dan menjadi film dengan pendapatan kotor terbesar sepanjang masa di Jepang dengan 37,18 miliar yen.

- Advertisement -

Baca Juga: Attack On Titan 137, Kematian Zeke di Tangan Levi

Pendapatan tersebut telah melampaui film anime Spirited Away yang memiliki penghasilan 13,68 miliar yen sejak tahun 2001 atau 19 tahun lamanya.

Pengumuman musim kedua ini juga diumumkan langsung oleh akun Twitter official @kimetsu_off pada minggu, 14 Februari 2021 dan nantinya akan dikerjakan oleh Ufotable.

Nantinya, Haruo Sotozaki akan kembali menjadi sutradara dalam seri kedua ini. Sedangkan Akira Matsushima akan menjadi desain karakter seperti yang ia kerjakan sebelumnya.

Penggemar juga dapat kembali menikmati para seiyuu atau pengisi suara dari anime Kimetsu no Yaiba Season 1, seperti Natsuki Hanae sebagai Tanjiro Kamado, Akari Kita sebagai Nezuko Tamado, Hiro Shimono sebagai Zenitsu Agatsuma dan lain sebagainya.

Alur Cerita Kimetsu No Yaiba Season 2

Jika kebanyakan anime membuat serial TV dan filmnya memiliki alur cerita yang bertentangan dengan manga aslinya, Kimetsu no Yaiba Season 2 akan melanjutkan cerita yang telah tertunda pada musim pertamanya.

Sebagai informasi, KnY season pertama merupakan adaptasi 6 arc dari manga, mulai dari Final Selection Arc, First Mission Arc, Asakusa Arc, Tsuzumi Mansion Arc, Natagumo Mountain Arc, dan Rehabilitation Training Arc.

Sedangkan untuk film Kimetsu no Yaiba The Movie: Mugen Train merupakan adaptasi dari seluruh Mugen Train arc. Sehingga season kedua akan melanjutkan Entertainment District Arc yang sudah ada hadir pada chapter 70 hingga 77.

Ketika arc Mugen Train selesai pada movie KnY : Mugen Train yang tayang pada 16 Oktober 2020 lalu, cerita akan berlanjut ketika Tanjiro, Inosuke, dan Zenitsu menemani Tengen Uzui dalam misi ke Yoshiwara.

Pada misi kali ini, ia harus membantu Tengen Uzui dalam mencari istrinya yang hilang. Istri Tengen hilang ketika ia datang ke daerah tersebut untuk menyelidiki rumos iblis.

Bagi yang belum tahu, cerita Kimetsu no Yaiba berawal ketika manusia harus bertahan hidup dalam teror iblis yang sering bersembunyi dalam kegelapan dan melahap jiwa-jiwa yang malang.

Iblis pada awalnya merupakan seorang manusia biasa, namun mereka menjual jiwa untuk mendapatkan kekuatan besar.

Kondisi seperti ini membuat manusia membuat sebuah kelompok rahasia bernama Demon Slayer Corp atau pasukan pembasmi iblis.

Demon Slayer mendapatkan kekuatan dengan cara menerapkan teknik khusus sehingga membuat mereka seperti manusia super.

Mulainya Cerita Tanjiro Kamado

Tragedi bermula ketika keluarga Tanjiro Kamado mendapat serangan dari seekor iblis, ketika kejadian tersebut Tanjiro tidak berada di rumah.

Setibanya ia ke rumah, Tanjiro harus menghadapi kenyataan pahit bahwa keluarganya telah tewas. Namun ia bersyukur bahwa adiknya, Nezuko Kamado masih selamat.

Tanjiro pun membawa Nezuko ke tempat yang lebih aman, namun ia menyadari jika sang adik sudah berubah menjadi iblis.

Ketika sang adik menyerang Tanjiro, datanglah Giyu Tomioka seorang pilar air yang menyarankan Tanjiro untuk bertemu dengan Uroko Daki.

Atas hal tersebut, Tanjiro bertekad untuk mengambalikan sang adik seperti sedia kala. Ia pun mengembara dan bertemu dengan orang yang Giyu sebutkan.

Tanjiro pun akhirnya berlatih berbagai teknik beladiri dari Uroko Daki, mulai dari latihan fisik hingga latihan teknik pernafasan.

Setelah lulus dari ujian gurunya, Tanjiro meneruskan perjalanan bersama kawan-kawan barunya, yakni Zenitsu Agatsuma dan Inosuke Hashibira.

Ketika selesai menyelesaikan berbagai misi, Tanjiro dan kawan-kawan dibawa ke markas pusat pembunuh iblis.

Tempat inilah yang membuat Tanjiro bertemu dengan pilar-pilar terkuat. Yakni pilar api, batu, suara, cinta, kabut, angin, pilar ular, serangan, dan pilar air.

Tanjiro kemudian berlatih teknik pernapasan yang lebih lengkap sekaligus bergabung dengan para Demon Slayer Corps atau pasukan pemburu iblis.

Kimetsu No Yaiba Season 2 tentu akan menjadi salah satu serial anime yang penggemar nantikan kehadirannya. Hal ini baik dari segi cerita, komedi, hingga aksi yang tampil dalam setiap video. (GaluhID/Hega)

- Advertisement -

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Praktek Kedokteran Tidak Perlu Lagi Rekomendasi Organisasi Profesi, Ini Penjelasan DPMPTSP Ciamis

Berita Ciamis, galuh.id - Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, menyampaikan praktek...

Artikel Terkait