Jumat, November 22, 2024

Operasi Patuh Lodaya 2022 di Tasikmalaya Lebih Penindakan Disiplin

Baca Juga

Patuh Dalam Berkendara Angka Kecelakaan Bisa Ditekan

Digelarnya Operasi Patuh Lodaya itu menurut Rimsyah memiliki tujuan untuk menegakan kedisiplinan agar pengendara patuh dalam berkendara.

“Operasi ini bertujuan untuk penegakan kedisiplinan agar pengendara patuh dalam berkendara sehingga kecelakaan bisa ditekan,” ungkap Rimsyah.

Selain itu, Rimsyah juga menyebutkan sebanyak ratusan personel dari Polrdi akan diturunkan, ada juga TNI Satpol PP dan Dinas Perhubungan.

“Kita kerahkan pasukan 520 personel, TNI, Satpol-PP dan Dishub serta instansi lainnya, Operasi Patuh Lodaya ini dari 13-26 Juni,” jelasnya.

Sementara itu Kasat Lantas Polres Tasikmalaya, AKP. Ryan Faisal, S.I.K., menyampaikan tujuh sasaran operasi dalam patuh lodaya.

Pertama pengendara yang menggunakan ponsel saat berkendara,Kedua, pengendara ranmor di bawah umur, ketiga, sepeda motor berboncengan lebih dari satu orang.

Kemudian sasaran yang keempat yaitu tidak menggunakan helm SNI dan tidak menggunakan sabuk pengaman atau safety belt.

“Sasaran berikutnya, berkendaran dalam pengaruh alcohol, melawan arus dan melebihi batas maskimal kecepatan, ketujuh pelanggar tersebut akan kami tindak,” pungkasnya
(GaluhId/Ardiansyah)

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Dinding Rumah Warga Tambaksari Ciamis Jebol Akibat Dorongan Tanah

Ciamis, galuh.id - Dinding rumah warga di Kecamatan Tambaksari, Kabupaten Ciamis, jebol akibat dorongan tanah dan resapan air, Kamis...

Artikel Terkait