Jumat, Maret 29, 2024

Spesifikasi HP Oppo A54 Mumpuni, Harganya 2 Jutaan

Baca Juga
- Advertisement -

Spesifikasi HP Oppo A54 membawa banyak perubahan dan peningkatan dari seri sebelumnya.

Aryo Meidianto PR Manager Oppo Indonesia mengatakan, perubahan Oppo A54 ini terlihat dari segi desain hingga teknologi.

Menurutnya, Oppo A54 adalah umpan balik dari keinginan pada umumnya dari para konsumen.

- Advertisement -

Selain segi desain, seri ini memiliki berbagai keunggulan spesifikasi hingga jeroannya yang handal.

OPPO Indonesia secara diam-diam melakukan peluncuran Oppo A54 yang masuk dalam kategori kelas menengah.

Baca Juga: Oppo Find X3 Neo, Harga Wah dengan Spesifikasi Gahar

Seri terbaru ini termasuk dalam jagoan Oppo line A series.

Perlu Anda ingat bahwa Oppo line A series, salah satu yang paling laris penjualannya dalam pasar Indonesia.

Selain Spesifikasi HP Oppo A54, terdapat beberapa fitur yang membuat pengguna merasa lebih nyaman dan mudah menggunakannya.

Contohnya, fitur pemindai sidik jari (side fingerprint).

Aryo Meidianto mengatakan adanya fitur ini membuat pengguna lebih efisien saat membuka kunci layar.

Selain itu, terdapat sejumlah teknologi dengan fitur terbaru yang juga telah tersemat pada seri Reno 5 F.

Beberapa fiturnya berupa Sunlight Screen yang telah Oppo klaim mampu mencerahkan layar ketika berada bawah sinar matahari.

Lalu, Moonlight Screen yang berfungsi untuk menyesuaikan cahaya dalam kondisi ruangan yang gelap.

Juga ada fitur pencahayaan latar layar pintar yang bernama AI Smart Backlight.

Spesifikasi HP Oppo A54 yang ada terbilang mumpuni dan mampu bersaing dengan brand HP lainnya.

Apalagi penawaran penjualannya dengan harga yang terjangkau yaitu Rp 2.699.000.

Seri ini merupakan suksesor dari seri Oppo A31 yang secara resmi Oppo jual mulai tanggal 1 April 2021 mendatang.

Penjualannya melalui offline dan situs e-commerce yang telah bekerjasama di Indonesia.

Dengan harga tersebut, Oppo A54 memiliki dua pilihan warna yang dapat Anda pilih sesuai keinginan.

Kedua pilihan warna terdiri dari Crystal Black dan Starry Blue.

Nah sebelum Anda membeli, ada baiknya untuk mengetahui secara lengkap spesifikasi lengkap Oppo A54 Indonesia.

Langsung saja, simak informasinya berikut.

Spesifikasi HP Oppo A54

Layar dan Body

Bagian layar mengusung ukuran 6,51 inci yang kecepatan refresh ratenya 60 Hz dan resolusi HD Plus.

Layarnya ini mengadopsi rasio screen to body mencapai 89,2%.

Selain layar, untuk bodynya memiliki bobot sebesar 192 gram, dengan ketebalan 8,4 mm.

Kamera

Sektor kamera, terdapat satu sensor bagian depan dan bagian belakang yang tersusun persegi dengan tiga sensor.

Kamera depannya berbentuk punch hole sebagai kamera selfie yang tertanam resolusi 16 MP.

Sementara kamera belakangnya memiliki resolusi utama 13 MP, makro 2 MP, dan bokeh 2 MP.

Baterai

Soal baterai terpasang kapasitas sebesar 5.000 mAh yang termasuk spesifikasi HP Oppo A54 lainnya.

lengkap dengan dukungan fitur fast charging 18W.

Fitur tersebut menjanjikan dapat mengisi daya baterai 75 persen hanya dalam waktu 60 menit saja.

Baca Juga: Spesifikasi HP Realme GT 5G, Ponsel Bertenaga dengan Harga Terjangkau

Selain itu, Oppo mengklaim bahwa kapasitas sebesar itu mampu memberikan daya tahan maksimal selama 2,2 hari.

Juga dapat menonton YouTube hingga 20 jam.

Performa dan Sistem Operasi

Oppo A54 menggunakan chipset Mediatek Helio P35 yang memenuhi komputasi kecerdasan buatan.

Lalu, sistem operasinya menjalankan operasi Android 10 yang sudah terlapisi dengan tampilan antarmuka ColorOS 7.2.

Penyimpanan

Chipset yang tertanam itu mengandalkan RAM bertipe LPDDR4X dan penyimpanan memori internal yang meningkatkan performa hingga 10 persen.

Spesifikasi HP Oppo A54 bagian RAM terpasang 4 GB dan penyimpanan memori internal 128 GB.

Jangan khawatir, jika Anda merasa kapasitas memori internalnya kurang, sebab seri ini terdapat microSD hingga 256 GB.

Kesimpulan

Secara desain, seri ini terihat stylish dan modern dengan mengusung 3D Delicate design yang dapat menarik perhatian.

Bahkan bodynya yang tipis memberikan kesan yang kokoh

Apalagi kapasitas baterai yang jumbo, membuat pengguna merasa nyaman dan tidak khawatir akan cepat kehabisan.

Juga dukungan RAM dan memori internalnya, rasanya cukup besar ketika menggunakan berbagai aplikasi bahkan game.

Dan chipsetnya memberikan performa yang terbilang mumpuni pada kategori kelas menengah.

Spesifikasi HP Oppo A54 sudah sesuai dengan penawaran harganya yang cukup terjangkau. (Galuh.id/Tiwi)

- Advertisement -

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Pengamat Asal Amerika Prediksi Nasib Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Galuh.id- Timnas Indonesia semakin mendekat menuju putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Terutama setelah meraih dua kemenangan penting...

Artikel Terkait