Minggu, September 22, 2024

Timnas Indonesia Harus Waspada! Pemain Anyar Filipina Berhasil Sulitkan Vietnam

Baca Juga

Galuh.id– Timnas Indonesia pantang remehkan Filipina pada laga pamungkas Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, terutama dengan formasi pemain anyar di skuadnya. 

Tim asuhan Tom Saintfiet ini berhasil tampil tanpa beban dan diperkuat oleh banyak pemain keturunan anyar.

Dalam pertandingan melawan Vietnam, Tom Saintfiet menurunkan lima pemain keturunan sebagai starter. 

Kelima pemain tersebut adalah Adrian Ugelvik, Scott Woods, Zico Bailey, Dylan Demuynck, dan Alex Monis.

Kelima pemain tersebut menjadi andalan di klub masing-masing di luar negeri dan berhasil menyulitkan Vietnam. 

Dalam laga yang berlangsung Kamis (6/6/2024) Laga Vietnam vs Filipina berakhir dengan skor 3-2.

Jejak Karir Pemain Anyar Filipina untuk Melawan Timnas Indonesia

Adrian Ugelvik bermain untuk Levanger FK di kasta kedua Liga Norwegia, sementara Scott Woods memperkuat FK Eik Tonsberg di kasta ketiga Liga Norwegia. 

Zico Bailey adalah pemain andalan New Mexico United di Liga Amerika Serikat. 

Dylan Demuynck bermain untuk Zulte Waregem di kasta kedua Belgia, dan Alex Monis tampil untuk New England Revolution II di Liga Amerika Serikat.

Selain kelima pemain tersebut, Tom Saintfiet masih memiliki empat pemain keturunan lainnya yang belum turun.

Mereka adalah Griffin McDaniel, Jeremiah Borlongan, Matthew Baldisimo, dan Kristoffer Reyes. 

Matthew Baldisimo saat ini bermain untuk York FC di Liga Kanada, sedangkan Kristoffer Reyes bermain untuk Krabi di Liga Thailand. 

Dua nama pertama tampil di dalam negeri, dengan Griffin McDaniel yang sudah melakukan debut saat melawan Vietnam, membela tim elit Liga Filipina, Stallion Laguna.

Filipina juga optimis dapat mengalahkan Timnas Indonesia dalam laga terakhir Kualifikasi Piala Dunia 2026. 

Baca juga: Kabar Baik Timnas Indonesia Jelang Lawan Filipina

Tom Saintfiet selaku pelatih mengungkapkan optimisme tersebut dan mengaku telah mendapat dukungan dari suporter Vietnam. 

“Saya berharap mendapat dukungan dari suporter Vietnam di laga terakhir. Jika kita menang melawan Indonesia dan Vietnam menang melawan Irak, tim Vietnam akan terus maju,” ujar Tom dikutip dari BolaSport.

Pelatih Filipina juga menyadari Timnas Indonesia sangat ingin menang dalam laga tersebut demi meraih tiket ke babak selanjutnya.

“Kami akan melakukan yang terbaik. Indonesia adalah tim yang kuat dan mereka juga ingin menang. Pertandingan berikutnya akan sangat sulit,” jelas Tom.

Dengan kekuatan baru dan semangat tinggi, Filipina siap memberikan perlawanan sengit terhadap Timnas Indonesia di laga Selasa (11/6/2024) mendatang. (GaluhID/Dianti)

- Advertisement -
- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Setelah Pelatih Baru Datang, PSGC Ciamis akan Tancap Gas Persiapan Kompetisi 2024

Ciamis, galuh.id - Asisten pelatih PSGC Ciamis, Dicky Jong Adhitia, mengatakan bahwa timnya akan segera melakukan persiapan jelang kompetisi...

Artikel Terkait