Berita Otomotif, galuh.id – Yamaha YZR-M1 pabrikan dikomentari oleh Andrea Dovizioso atau Dovi jelang tes MotoGP Indonesia 2022 yang akan diselenggarakan di sirkuit Mandalika.
Seperti yang diketahui bahwa di sirkuit Jerez Spanyol telah dilakukan dua tes balapan pramusim.
Dovizioso ikut serta di dalamnya dengan menggunakan motor pabrikan asal Jepang.
Meski tak mudah, kembalinya Andrea Dovizioso pada musim 2022 ini dibarengi dengan kepercayaan diri yang tinggi.
Karena pada ajang MotoGP 2022 di Indonesia, dia akan mengendarai motor yang merupakan besutan Yamaha.
Motor tersebut adalah Yamaha YZR-M1 pabrikan yang dinilai lebih kompetitif dari tahun ini. pasalnya motor besutan Yamaha tersebut menggunakan prototype 2019 dengan pembaruan pada beberapa bagian.
Pada musim mendatang, Dovi mengendarai motor Yamaha YZR-M1 yang telah berusia dua tahun.