Rabu, 29 November 2023
Rabu, 29 November 2023

Aksi Vandalisme Geng Motor Diduga XTC Teror Sekolah di Kota Banjar

Baca Juga

- Advertisement -

Berita Banjar, galuh.id – Aksi vandalisme geng motor kembali terjadi di wilayah Kota Banjar, Jawa Barat. Bahkan saat ini terjadi di sarana pendidikan yaitu ruangan kelas salah satu Sekolah Dasar (SD).

Vandalisme di ruang kelas SDN 3 Rejasari, Kecamatan Langensari, Kota Banjar ini diduga dilakukan oleh geng motor Exalt To Coitus (XTC) karena dalam coretannya nampak tulisan XTC.

Salah seorang guru SDN 3 Rejasari, Rifki Maulana menyebutkan coretan vandalisme ini dengan menggunakan pilox yang disemprotkan.

“Coretan ada di ruang kelas hingga ruangan lainnya dan di papan pengumuman, coretannya bertulisan XTC,” katanya, Kamis (21/9/2023).

Rifki mengaku tidak mengetahui kapan aksi vandalisme ini terjadi, ia juga tidak mengetahui apa motif pelaku melakukan aksinya tersebut.

“Satu hari sebelum mengetahui ada coretan, ruangan kelas masih steril. Tahunya pada pagi hari, jadi kami tidak tahu kapan pelaku beraksi,” ucapnya.

Rifki melanjutkan, pihak sekolah pun telah melaporkan kejadian ini ke Satpol PP dan kepolisian di Kota Banjar.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

 
 

Artikel Terbaru

Polres Tasikmalaya Usut Kasus Meninggalnya Anak Berkebutuhan Khusus

Berita Tasikmalaya, galuh.id - Polres Tasikmalaya Polda Jawa Barat usut kasus meninggalnya seorang anak berkebutuhan khusus di Kecamatan Singaparna. Kasus...

Artikel Terkait