Jumat, Mei 3, 2024

Caleg DPRD Ciamis Angkat Bicara Soal Bantuan Rice Cooker Jelang Pemilu

Baca Juga
- Advertisement -

Berita Ciamis, galuh.id – Caleg DPRD Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Dapil V dari Partai Gerindra, Hendrayanto angkat bicara soal bantuan pemerintah berupa alat penanak nasi atau rice cooker.

Menurut Hendrayanto, momentum pembagian bantuan menjelang gelaran Pemilihan Umum (Pemilu) sebenarnya sangat tidak tepat.

“Karena bisa menjadi alat politik terutama oleh oknum-oknum caleg yang tidak bertanggung jawab, seperti yang terjadi di wilayah Kabupaten Ciamis,” ucapnya, Rabu (24/01/2024).

- Advertisement -

Hendrayanto mengungkapkan, bantuan rice cooker kepada masyarakat hampir setiap Daerah Pemilihan (Dapil) ada pendistribusian.

“Anehnya, ada stiker caleg di rice cooker tersebut. Padahal itu sudah jelas-jelas merupakan hibah dari Kementerian ESDM,” ungkapnya.

“Hal seperti ini yang bisa mencederai berjalannya demokrasi yang baik,” sambungnya.

Lebih lanjut kata Hendrayanto, ketika demokrasi dibangun dengan proses yang tidak benar, tentunya akan menghasilkan produk demokrasi yang cacat.

- Advertisement -

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Usaha Bangkrut, Suami di Ciamis Bunuh dan Mutilasi Istri

Berita Ciamis, galuh.id - Gara-gara usaha bangkrut, seorang pria yang teridentifikasi bernama Tarsum (51) warga Desa Cisontrol, Kecamatan Rancah,...

Artikel Terkait