Kabarnya ZEISS akan memberikan kamera dengan efek ZEISS yang ekslusif untuk Nokia 9.3 PureView.
Poin ekslusif ini penting karena kompetitor brand Sony juga akan merilis HP yang juga bermitra dengan pihak ZEISS.
Harga HP Nokia 9.3 PureView
Prediksi untuk seri ini akan memiliki harga hingga 11 jutaan rupiah.
Kabarnya, harga penjualan pada pasar Amerika untuk Nokia 9.3 PureView yaitu senilai 799 Dolar.
Jika dalam mata uang Rupiah akan memiliki nomial sekitar Rp 11.900.000.
Harga tersebut terbagi dengan dua pilihan sesuai kapasitas pada RAM dan ROM penyimpanan memori internalnya.
Kedua pilihan penyimpanan terdiri dari RAM 6 GB dengan ROM 128 GB dan RAM 8 GB dengan 256 GB.
Harga HP Nokia 9.3 PureView pada pasar Amerika tersebut mungkin tidak jauh berbeda jikan nantinya ada pada pasar Indonesia.(Galuh ID/Tiwi)