Senin, Februari 10, 2025

Heri Rafni Kotari Bangga PSGC Ciamis Lolos ke Babak 6 Besar Liga 3 Nusantara 2024/2025

Baca Juga

olahraga, galuh.id- PSGC Ciamis berhasil lolos ke babak 6 besar Liga 3 Nusantara setelah meraih kemenangan penting atas Persikab Bandung. 

Laga penentu yang berlangsung di Lapangan Sriwedari, Solo, pada Jumat (24/1/2024), berakhir dengan skor tipis 1-0 untuk kemenangan PSGC Ciamis.

Dengan hasil tersebut, PSGC Ciamis mengamankan posisi ketiga di klasemen akhir Grup A dengan mengumpulkan 26 poin. 

Selama berkompetisi di Liga 3 Nusantara, PSGC Ciamis telah menjalani 14 pertandingan.

Skuad berjuluk Laskar Singacala tersebut berhasil menyegel 7 kemenangan, 5 hasil seri, dan 2 kekalahan.

Sementara itu, di pertandingan lain pada penyisihan terakhir Grup A, Tornado FC berhasil mengalahkan 757 Kepri Jaya 1-0.

Sumut United juga meraih kemenangan dengan skor serupa atas Persipasi.

Tornado FC keluar sebagai juara Grup A dengan koleksi 29 poin, diikuti oleh Sumut United di posisi kedua dengan 26 poin. 

PSGC Ciamis menempati peringkat ketiga dengan poin yang sama, namun kalah dalam selisih gol. 

Sebaliknya, Persikab Kabupaten Bandung harus bersiap menjalani babak play-off degradasi setelah kekalahan dari PSGC.

PSGC Ciamis Lolos ke Babak 6 Besar Liga 3 Nusantara

Heri Rafni Kotari selaku mantan pelatih PSGC Ciamis juga turut bangga atas pencapaian skuad kebanggaan masyarakat Tatar Galuh tersebut.

Pria yang juga menjabat sebagai anggota DPRD Jabar fraksi Partai NasDem tersebut juga mengungkapkan rasa syukur atas pencapaian PSGC Ciamis.

Baca juga: PSGC Ciamis Melaju ke Babak 6 Besar Usai Menang dari Persikab Bandung

Berbeda dengan laga sebelumnya, babak 6 besar akan menggunakan format kandang dan tandang.

Tantangan PSGC Ciamis di babak 6 besar tentu akan lebih berat, mengingat lawan-lawan yang akan dihadapi memiliki kualitas permainan yang lebih tinggi.

Oleh karena itu, besar harapan lolosnya PSGC Ciamis ke babak 6 besar Liga 3 Nusantara bisa menjadi jalan untuk bagi Laskar Singacala kembali ke kompetisi Liga 2 Indonesia.

- Advertisement -
- Advertisement -
Berita Terbaru

Wisata Edukasi Taman Sule, Destinasi Favorit Wisatawan dari Luar Ciamis

Ciamis, galuh.id – Sejak resmi dibuka untuk umum, Wisata Edukasi Taman Sule terus menjadi daya tarik utama bagi wisatawan,...

Artikel Terkait