Spesifikasi layar HP Mi 10T Pro 5G di desain persis dengan versi regular. Sehingga kedua ponsel di seri ini memiliki spesifikasi cukup unggul dalam segi layar.
Platform
Smartphone ini dinilai cukup unggul dengan menggunakan chipset Snapdragon 865 (7nm+) yang dikolaborasikan dengan CPU octa core.
Adapun kecepatan CPU tersebut mencapai 1×2.84 GHz Kryo 585 & 3×2.42 GHz Kryo 585 & 4×1.80 GHz Kryo 585. Ditambah pula dengan duungan grafis atau GPU berupa Andreno 650.
Sedangkan pada sisi perangkat lunak, HP Mi 10T Pro 5G telah didukung dengan sistem operasi Android versi 10 dan sistem tampilan antarmuka MIUI 12.
Memory
Tersedia dalam 3 variasi memory besar yang mampu membuat kinerja ponsel semakin kece. Beberapa variasi tersebut diantaranya adalah RAM 8 GB/ ROM 256 GB, RAM 12 GB/ ROM 256 GB dan RAM 12 GB/ ROM 512 GB.
Sayangnya ponsel ini adalah tidak memiliki dukungan utuk microSD atau memori tambahan, sehingga pengguna harus dengan bijak menggunakan kapasitas memory bawaan saja.
Kamera
Kamera utama merupakan quad camera dengan resolusi yang begitu mencengangkan yaitu sebesar 108 MP f/1.7 (wide) yang dilengkapi dengan PDAF, Laser AF dan OIS.
Adapaun kamera lainnya memiliki resolusi 12 MP f/2.0 50 mm (telepohoto) dilengkapi dengan dual pixel PDAF dan 2x optical zoom. 8 MP f/2.0 (telephoto) yang dilengkap PDAF, OIS, 3.7x optical zoom dan 5x hybrid zoom serta 20 MP f/2.2 13 mm (ultrawide).