Minggu, Mei 5, 2024

Kembali Kalah dari Indonesia, Begini Pembelaan Pelatih Timor Leste

Baca Juga
- Advertisement -

“Saya sebenarnya tahu pemain yang ingin digunakan. Namun, kami terisolasi di hotel. Empat pemain dan satu fisio positif Covid-19 setelah di tes. Padahal empat pemain itu adalah tim inti kami,” ucap Fabio Maciel.

Dalam dua kali laga agenda FIFA Matchday, Timor Leste hanya berhasil mencatatkan satu gol melalui tendangan Paulo Gali.

Fabio Maciel pun mengaku tak bisa berbuat banyak saat menentukan susunan pemain Timor Leste untuk menghadapi Timnas Indonesia.

- Advertisement -

Meski demikian Fabio Maciel mengungkapkan hal tersebut merupakan kondisi yang sukar untuk dihindari.

Di sisi lain, pelatih asal Brasil tersebut mengungkapkan Timor Leste kalah dari Indonesia bukan semata-mata terjadi karena faktor Covid-19.

“Pemain kami yang positif Covid-19 itu terdiri dari satu bek dan tiga gelandang di tim inti. Sehingga saya harus melakukan perubahan pemain. Namun, sebenarnya ini bukan alasan utama,” papar Fabio Maciel.

Kekalahan 3-0 pada laga kedua, Minggu (30/1/2022) tercipta dari Terens Puhiri (5’), Ricky Kambuaya (41’) dan Ramai Rumakiek (72’).

Tiga gol putra Papua untuk Timnas Indonesia tersebut mengunci kemenangan Timnas Indonesia tanpa balasan dari Timor Leste. (GaluhID/Dianti Rahayu)

- Advertisement -

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Pejalan Kaki di Banjarsari Ciamis Tewas Tertabrak Motor Saat Menyebrang Jalan

Berita Ciamis, galuh.id - Pejalan kaki di Banjarsari Ciamis, Jawa Barat, tewas setelah tertabrak motor Honda Genio berplat nomor...

Artikel Terkait