Sabtu, Mei 4, 2024

Ketua Panwascam Baregbeg Ciamis Sebut PTPS Ujung Tombak Bawaslu

Baca Juga
- Advertisement -

Berita Ciamis, galuh.id – Ketua Panwascam (Panitia Pengawas Kecamatan) Baregbeg Ciamis, Jawa Barat, Derry Ridwan Maosul sebut PTPS sebagai ujung tombak Bawaslu.

Hal itu ia sampaikan saat acara pelantikan Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) di Gor Desa Mekarjaya Kecamatan Baregbeg Ciamis, Minggu (21/01/2024).

Derry mengatakan, seiring berjalannya waktu, pihaknya telah melakukan langkah-langkah demi mewujudkan Pemilu 2024 yang damai.

- Advertisement -

Pihaknya selalu melakukan koordinasi dan bersinergi dengan stakeholder yang ada di Kecamatan Baregbeg.

Tetapi menurut Derry, kebutuhan lain yang sangat mendesak yaitu akurasi data pemilih ada yang tidak memenuhi syarat.

Kemudian adanya TPS yang berdekatan dengan rumah pemenangan, menurut Ketua Panwascam Baregbeg, netralitas KPPS dan kemurnian hasil pemungutan suara.

Untuk mencegah hal tersebut, lanjut Derry, harus ada pengawas di tingkat TPS.

“Pengawas TPS bukanlah pengawas tingkat bawah, tetapi PTPS adalah ujung tombak dari Bawaslu,” ujarnya.

- Advertisement -

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Sertijab Wakapolres Banjar, Kompol Dani Gantikan Kompol Tommy

Berita Banjar, galuh.id - Kapolres Banjar Polda Jawa Barat, AKBP Danny Yulianto pimpin apel Serah Terima Jabatan (Sertijab) Wakapolres...

Artikel Terkait