Namun jika terdapat penindakan pelanggaran, menurut Abdhi, menggunakanaplikasi Etle Mobile, atau Etle Statis yang sudah Kakorlantas Polri, Direktur Lalu Lintas dan Kapolda Jabar gencarkan.
Kemudian, Abdhi melaporkan, untuk knalpot yang Satlantas Polres Tasikmalaya amankan adah sebanyak 150-200 unit knalpot.
Menurut Abdhi pemusnahan knalpot bising itu nantinya akan berbarengan dengan pemusnahan barang-barang terlarang, miras atau narkotika.
“Pemusnahan barang bukti knalpot bising nanti akan berbarengan dan untuk penindakan terhadap knalpot bising ini pelaksanaannya menjelang operasi ketupat,” ungkapnya.
Masih Banyak Pemuda yang Masih Gunakan Knalpot Bising
Karena menurut Abdhi masih banyak anak muda atau remaja yang masih menggunakan knalpot bising atau knalpot brong.
Para pengguna knalpot brong berulah pada saat sahur, selepas shalat subuh dan menjelang buka puasa, yaitu dengan melakukan balap liar.