Spesifikasi HP Vivo Y31s Standard Edition resmi perusahaan perkenalkan sebagai anggota baru dalam keluarga Vivo series.
Padahal beberapa waktu lalu merilis Vivo Y31 dan pada Januari 2021 Vivo telah melakukan perilisan untuk Vivo Y31s 5G.
Seri Vivo Y31s 5G sebagai produk HP pertama di dunia menggunakan platform seluler Snapdragon 480. Sebagai informasi, seri tersebut memiliki harga penawaran mulai Rp 3,3 jutaan.
Baca Juga: HP Samsung Galaxy A52 Rilis 2021, Ini Bocoran Spesifikasi dan Harganya
HP sendiri merupakan salah satu sarana komunikasi yang paling banyak penggunanya di seluruh dunia, termasuk Indonesia.
Seperti yang beredar, memasuki bulan Maret 2021 ini, produsen HP berlomba-lomba dengan menyiapkan produk terbarunya. Termasuk Vivo yang mengusung spesifikasi HP Vivo Y31s Standard Edition yang mampu bersaing dengan brand yang ada.
Selain itu, harga penjualan yang beragam dari masing-masing produsen dapat sebagai pertimbangan ketika mencari HP yang sesuai dengan keinginan dan budjet.
Produsen HP yang berlomba memperkenalkan produknya seperti Vivo, Samsung, Realme, Xiaomi, dan lainnya.
Sekarang ini, pihak Vivo telah resmi menghadirkan di pasaran terkait dengan produk terbarunya yaitu bernama Vivo Y31s Standard Edition.
Seri sebelumnya bernama Vivo Y31s 5G memiliki perbedaan dengan seri Vivo Y31s Standard Edition. Untuk perbedaan dari kedua seri tersebut terletak pada bagian chipset dan ukuran layarnya.
Sebelumnya, Vivo menyematkan berjalannya tenaga untuk spesifikasi HP Vivo Y31s Standard Edition dari Snapdragon 480. Sedangkan seri Vivo Y31 terpacu oleh Snapdragon 662.
Penawaran harga penjualan seri Vivo Y31s Standard Edition sekitar 1.699 yuan atau Rp. 3,8 juta. Perilisan produk terbaru ini, pertama kali perusahan jual di China.
Vivo sendiri merupakan salah satu brand HP yang menyasar berbagai kalangan dari berbagai umur. Untuk perilisannya secara global belum ada tanggal pasti, termasuk rilis di Indonesia.
Seri ini tersedia dalam beberapa varian warna yang terdiri dari Titanium Gray, Lake Light Blue, dan White. Spesifikasi dari seri terbaru telah tersebar di dunia maya, yuk simak berikut ini mengenai informasi lengkapnya.
Simak Spesifikasi HP Vivo Y31s Standard Edition
Layar
Bagian layar mengusung tipe panel IPS LCD yang memiliki ukuran 6,51 inci dengan resolusi HD Plus (720 x 1600 piksel). Lalu, rasio aspek 20 : 9, dan rasio screen-to-body mencapai 89 persen
Sensor Kamera
Tempat untuk kamera depan yang berfungsi untuk selfie memiliki tampilan menggunakan desain poni waterdrop. Vivo menyematkan kamera depannya dengan sensor yang beresolusi 8 MP (wide) f/2.0, HDR.
Sementara, bagian belakang berbentuk modul persegi lengkap dengan dua kamera yang tersemat. Kedua kamera tersebut masing-masing beresolusi 13 MP untuk kamera utama dan 2 MP sebagai depth sensor.
Kamera belakang untuk spesifikasi HP Vivo Y31s Standard Edition mampu melakukan perekaman video 4K@30fps, 1080p@30fps.
Tidak lupa, Vivo Y31s Standard Edition pada bagian dua kameranya menempatkannya bersama dengan lampu flash LED. Untuk lampu flash LEDnya tersusun dalam bentuk segitiga.
Chipset dan Storage
Untuk seri terbaru dari Vivo ini tertanam chipset yang bekerjasama dengan MediaTek Dimensity 700. Selain chipset, terdapat CPU 2.2GHz×2+2.0GHz×6 dan GPU ARM G57.
Chipset tersebut terpasang dengan kapasitas RAM 6 GB berjenis LPDDR4x dan satu varian memori penyimpanan internal.
Memori penyimpanan internal berbekal sebesar 128 GB yang menggunakan jenis UFS 2.1. Sayangnya, tidak terdapat slot tambahan untuk kartu microSD.
Sistem Operasi
Spesifikasi HP Vivo Y31s Standard Edition berjalan dengan menggunakan sistem operasi berbasis Android versi 11 yang terkustomisasi kedalam OriginOS 1.0.
Baterai
Vivo menanamkan kapasitas baterai sebesar 5.000 mAh yang berjenis Li-Po lengkap dengan fitur fast charging hingga 18 Watt.
Lainnya
Spesifikasi lainnya terdiri dari Dual SIM, jaringan 5G, Wi-Fi 802.11ac, Bluetooth 5.1, GPS, jack audio 3.5 mm. Juga terdapat fitur pelengkap lainnya yaitu accelerometer, proximity, compass, USB Tipe-C, dan USB On-the-Go.
Vivo Y31s Standard Edition untuk keamanannya memiliki pemindai sidik jari (side-mounted) yang terpasang pada bagian samping. Tidak hanya itu saja, namun juga terdapat dukungan dari fitur face unlock.
Spesifikasi HP Vivo Y31s Standard Edition yang mumpuni patut Anda nantikan kehdirannya di Indonesia. (GaluhID/Tiwi)