Sabtu, April 20, 2024

Tabrakan Mobil di Jalan Ciamis-Banjar, Sopir Terjepit Dasbor

Baca Juga
- Advertisement -

Berita Ciamis, galuh.id – Terjadi tabrakan melibatkan 2 mobil di Jalan Ciamis-Banjar, Kertasari Ciamis, Rabu (10/3/2021). Akibat insiden itu dua orang luka-luka.

Mobil angkutan umum jurusan Ciamis-Banjar dan mobil Kijang itu rusak parah. Kedua sopir mengalami luka dan warga harus melarikannya ke RSUD Ciamis.

Menurut keterangan Ari, warga sekitar, mobil angkutan umum datang dari arah Ciamis menuju Banjar. Kemudian datang mobil kijang dari arah sebaliknya.

- Advertisement -

Kendaraan mobil kijang itu kata Ari terlihat oleng mengambil jalur berlawanan sehingga kecelakaan akhirnya tidak terhindarkan. Mobil umum ini pun sempat terguling.

“Mobil angkutan datang dari Ciamis ke Banjar. Lalu ada mobil Kijang dari arah berlawanan tiba-tiba ke jalur berlawanan hingga tabrakan terjadi,” ungkap Ari.

Sopir mobil angkutan umum itu lanjut Ari sempat terjepit oleh bagian dasbor mobil karena penyok setelah tabrakan.

Warga sekitar yang melihat kejadian itu pun langsung menolongnya dan melarikannya ke RSUD Ciamis.

“Kedua mobil sama-sama rusak. Bagian depannya penyok. Sopir mobil angkutan sempat terjepit bagian dasbor mobil. Berhasil warga selamatkan sekitar 20 menit,” jelasnya.

Kecelakaan lalu lintas di Jalan Ciamis-Banjar Kertasari Ciamis tersebut kini sedang dalam penanganan unit Laka Satlantas Polres Ciamis.

Petugas kepolisian melakukan olah tempat kejadian (TKP) dan mengamankan kendaraan yang terlibat tabrakan itu menggunakan mobil derek.

Dari perolehan informasi, sopir Kijang nopol D 1751 YM bernama Agus Gunawan warga Sindangrasa Ciamis. Sedangkan sopir angkutan umum plat Z 1945 NL bernama Yuyun warga Jatinagara. (GaluhID/Aldi)

Editor : Evi

- Advertisement -

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Cuaca Ekstrim, Rumah di Baregbeg Ciamis Ambruk

Berita Ciamis, galuh.id - Cuaca ekstrim, sebuah rumah ambruk akibat hujan deras di Dusun Nanggewer, Desa Jelat, Kecamatan Baregbeg,...

Artikel Terkait