Minggu, 26 Maret 2023
Minggu, 26 Maret 2023

Wanita Hamil di Banjar Terjerat Hukum Gegara Suami Selingkuh

Berita Banjar, galuh.id – Seorang wanita yang tengah hamil berinisial MH (23) warga Desa Binangun, Kecamatan Pataruman Kota Banjar Jawa Barat terjerat hukum.

Ia harus berurusan dengan hukum akibat kelakuan suaminya yang main mata dan selingkuh dengan wanita lain.

MH menjadi tersangka kasus kekerasan terhadap perempuan berinisial DS (23) warga Lingkungan Sumanding, Kelurahan Mekarsari, Kota Banjar.

Aman selaku paman korban, mengatakan bahwa keponakannya mengalami tindakan kekerasan. Wajah keponakannya dilempar menggunakan botol handbody oleh MH.

Korban mengalami tindakan kekerasan itu lantaran MH mengira DS adalah selingkuhan suaminya. Namun kata Aman, hal itu tidak benar.

“Jadi keponakan saya dikira selingkuhan suami tersangka. Padahal suaminya itu kayaknya pengen main mata dengan wanita lain,” ungkap Aman, Rabu (15/3/2023).

ARTIKEL TERKAIT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

 
 

TEMUKAN KAMI

184,648FansSuka
41,532PengikutMengikuti
15,984PengikutMengikuti
393PengikutMengikuti
6,452PelangganBerlangganan