Jumat, Maret 29, 2024

Baznas RI Salurkan 7 Unit Gerobak Ayam ZChiken untuk Warga Ciamis

Baca Juga
- Advertisement -

Berita Ciamis, galuh.id – Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) RI salurkan bantuan waralaba 7 unit gerobak ayam ZChiken kepada warga golongan mustahik di Kabupaten Ciamis, Jumat (18/3/2022).

Divisi Pemberdayaan Ekonomi Perkotaan Baznas RI, Fidel mengatakan,  program tersebut merupakan program dari Baznas RI.

“Dalam tahap pertama di Ciamis ini Baznas RI telah menyalurkan 7 gerobak ayam Zchiken,” ungkapnya.

- Advertisement -

Tidak hanya mendapatkan gerobak dengan peralatan memasak yang lengkap, mustahik juga diberikan bahan baku untuk membuat fried chiken.

Bahan baku yang diberikan terdiri dari 35 pack daging ayam dengan total 35 kg, tepung marinasi 35 pack dengan total 35 kg, termasuk minyak goreng, saus dan juga box fried chicken. Bahan baku tersebut dapat mencukupi kebutuhan jualan selama 7 hari.

Jadi kata Fidel, total bantuan yang diberikan itu mulai dari gerobak, peralatan memasak hingga bahan baku totalnya mencapai Rp 9 Juta per mustahik.

Fidel juga menerangkan, bantuan tersebut sengaja tidak diberikan dalam bentuk uang, hal itu untuk meminimalisir penggunaan yang tidak tepat guna.

“Sehingga dalam hal ini mustahik hanya diberikan gerobak, peralatan memasak dan juga bahan baku yang komplit,” katanya.

- Advertisement -

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Kualifikasi Piala Dunia 2026: Filipina Optimis Kalahkan Timnas Indonesia di Kandang

Berita Olahraga, Galuh.id - Filipina optimis kalahkan Timnas Indonesia di Kandang dalam pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 mendatang. Pelatih Tim...

Artikel Terkait