Jumat, Maret 29, 2024

Hangatnya Toleransi Keluarga Jacksen F Tiago di Bulan Ramadhan

Baca Juga
- Advertisement -

Berita Olahraga, galuh.id – Berbeda keyakinan tak menyurutkan niat Jacksen Ferreira Tiago, untuk mendukung keluarganya yang akan menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadhan.

Pelatih tim sepakbola Persipura Jayapura asal Brazil ini, juga mengaku ikut berbahagia menyambut datangnya bulan suci umat Islam tersebut.

Bulan Ramadhan adalah bulan suci bagi umat Islam di seluruh dunia. Momen sakral umat muslim ini juga disebut sebagai momentum perdamaian bagi seluruh umat.

- Advertisement -

Bulan Ramadhan menjadi simbol perdamaian. Tak terkecuali bagi mereka yang berbeda agama sekali pun.

Saling mendukung dalam beribadah meski tak seagama, merupakan sebuah toleransi yang ditunjukan untuk menghormati keyakinan dan keimanan pemeluk agama lain.

Seperti yang ditunjukan oleh Jacksen Tiago. Memasuki bulan Ramadhan, dia mendukung keluarganya untuk menjalani ibadah puasa.

Jacksen sendiri merupakan seorang Nasrani. Sementara istri dan anaknya adalah pemeluk agama Islam.

Menjunjung Tinggi Toleransi

Keluarga Jacksen F Tiago memang dikenal sangat menjunjung tinggi toleransi dalam beragama.

Meski berbeda keyakinan, mereka tetap saling mendukung ibadah masing-masing.

Di laman Indosport, Jacksen F Tiago mengaku mendukung keluarganya yang akan menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadan 1441 H.

Kendati berbeda agama, pelatih Persipura Jayapura ini mengaku turut berbahagia dalam menyambut bulan suci umat Islam tersebut.

Dia juga mendoakan keluarganya agar tetap lancar menjalankan ibadah puasa meski di tengah situasi pandemi wabah virus Corona.

Jacksen mengatakan, keluarganya sudah melakukan persiapan untuk menjalani ibadah puasa di bulan Ramadhan.

Persiapan keluarganya dalam menyambut Ramadan, lanjut Jacksen, berjalan dengan lancar.

“Persiapan keluarga menyambut Ramadan berjalan lancar. Saya doakan ibadah mereka juga lancar,” ujar Jacksen, di laman Indosport. Kamis (23/4/20).

Sementara itu, istri Jacksen, Nadirah Bajamal, mengaku, bulan Ramadhan di tahun ini dirasakannya sangat bermakna.

Nadirah mengatakan, bulan Ramadhan kali ini, dia dapat berkumpul bersama anak dan suaminya di rumah mereka di Surabaya.

Dia dan anaknya, Hugo Samir, berharap dapat menunaikan ibadah puasa di tahun ini dengan khusyuk. Tanpa memikirkan kegiatan duniawi.

“Sangat bermakna. Allah beri kami kesempatan di tahun ini untuk jalani puasa dengan khusyuk tanpa berpikir urusan duniawi,” kata Nadirah.

Nadirah juga mengaku, ingin lebih baik lagi dalam memperbaiki ibadahnya.

Ramadhan di tahun ini, menurutnya, adalah kesempatan bagi dia dan anaknya untuk lebih lagi dalam beribadah.

“Semoga kami dapat menjalani ibadah puasa dengan lancar. Walau saat ini dunia sedang tertimpa musibah,” pungkas Nadirah. (GaluhID/Evi)

- Advertisement -

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Jaringan Internet Pemkot Banjar Tuai Kritik, Harganya Mahal Kualitas Buruk

Berita Banjar, galuh.id - Seorang pemerhati pemerintah, Andi Maulana mengkritisi persoalan jaringan internet Pemkot (Pemerintah Kota) Banjar Jawa Barat. Pasalnya,...

Artikel Terkait