Jumat, April 26, 2024

Ini Progres Rencana Pembangunan Sirkuit Road Race Standar Nasional di Ciamis

Baca Juga
- Advertisement -

Berita Otomotif, galuh.id – Pemerintah Kabupaten Ciamis, melalui Dinas Kebudayaan Pemuda dan Olahraga (Disbudpora) merencanakan pembangunan Sirkuit Road Race Standar Nasional.

Kepala Bidang Olahraga Disbudpora Ciamis, Ayi Daud memaparkan progres pembangunan sirkuit sejauh ini masih tahap penyiapan lahan.

“Pertama, menyiapkan lahan. Mudah-mudahan bisa secepatnya. Karena untuk pembebasan lahan ini sudah dianggarkan di anggaran murni tahun 2022,” ucap Ayi kepada Galuh ID, di kantornya, Jumat (01/04/2022).

- Advertisement -

Ayi melanjutkan, Sirkuit Road Race tersebut akan dibangun di area lahan pesawahan yang berada di Jalan Pahlawan Imbanagara.

“Lahan kurang lebih yang diperlukan 10 hektare. Kemarin baru tahap pertama, kita ke lapangan menghitung. Baru dapat 6 hektare,” terangnya.

Luas 6 hektare tersebut, tutut Ayi, sebagian ada tanah warga sekitar, serta tanah desa.

“Untuk saat ini, Disbudpora fokus pada pembebasan lahan dan menunggu musyawarah harga. Utamanya dengan masyarakat dan pihak terkait,” katanya.

- Advertisement -

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Barang Berharga Penunggu Pasien Raib di RS PB Ciamis, Pelayanan Keamanan Dikeluhkan

Berita Ciamis, galuh.id - Barang berharga milik penunggu pasien raib di Rumah Sakit Permata Bunda (RS PB) Ciamis Jawa...

Artikel Terkait