Jumat, November 22, 2024

Kelebihan HP Xiaomi Redmi 9, Quad Camera Harga 1 Jutaan

Baca Juga

Pihak Xiaomi mengklaim bahwa Redmi 9 mampu untuk bertahan hingga 185 jam ketika mendengarkan lagu, dan 31 jam saat menelepon.

Fitur Fast Charging

Dengan kapasitas yang besar, umumnya akan membutuhkan waktu yang lama saat melakukan pengisian hingga penuh.

Namun tidak untuk Redmi 9, mengapa? Sebab kelebihan HP Xiaomi Redmi 9 terdapat pada kemampuan fast charging 18 W. Sehingga ketika pengguna akan melakukan pengisian baterai, jangka waktunya akan cepat.

Layar Luas Beresolusi Tinggi

Ukuran layarnya yang luas yaitu 6,53 inci dengan resolusi tinggi sebesar 1080×2340 pixel (Full HD+). Karena hal tersebut, pengguna akan jauh lebih senang dan merasa lebih puas ketika akan menonton film, mengedit dokumen, bahkan bermain game.

Performa Tangguh Gaming Oke

Xiaomi memang sekarang ini sudah akrab dengan MediaTek, sehingga seri ini mengandalkan dapur pacu chipset Helio G80.

Dapur pacu tersebut merupakan kelebihan HP Xiaomi Redmi 9 yang cukup tangguh saat pengguna sedang melakukan gaming.

Lalu terdapat CPU Octa-core dengan fabrikasi 12 nm yang mempunyai dua inti ARM Cortex A-75 berkecepatan hingga 2,0 GHz.

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

FJG Ciamis Berbagi Ratusan Nasi Kotak, Ajak Warga Jangan Golput

Ciamis, galuh.id - Forum Jurnalis Galuh (FJG) Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, melaksanakan kegiatan sosial dengan berbagi ratusan nasi kotak...

Artikel Terkait