Minggu, Mei 19, 2024

Klasemen BRI Liga 1 Pekan 27, Arema FC Digusur Bali United, Bhayangkara dan Persib

Baca Juga
- Advertisement -

Info Liga 1, galuh.id – Klasemen BRI Liga 1 pekan 27 persaingan memperebutkan juara semakin ketat. Pasalnya laga terakhir klub-klub papan atas dari Rabu-Jumat (23-25/2/2022) telah menjalani laga ke 27-nya.

Derby Jawa Timur, mempertemukan Arema FC yang saat itu ada di puncak klasemen bertemu dengan Persebaya Surabaya.

Tim Singo Edan harus mengakui kekalahan pasca pemain Persebaya, Samsul Arif Munip berhasil mencetak gol dalam laga tersebut.

- Advertisement -

Persebaya Surabaya menjadi tim yang meruntuhkan rekor 23 pertandingan tak terkalahkan Arema FC di Liga 1 musim 2021/2022.

Di laga lainnya, Bali United berhasil memanfaatkan kekalahan yang diterima Arema FC. Serdadu Tridatu berhasil menang dengan skor 4-1 atas Persipura Jayapura dan kini berada di puncak klasemen.

Persib Bandung justru gagal meraih poin penuh untuk terus membuntuti pemuncak klasemen. Pasalnya tim asuhan Rene Albert hanya bisa bermain imbang dengan tim papan bawah, Persela Lamongan.

Bhayangkara FC juga gagal meraih poin penuh di pekan ke 27 BRI Liga 1. Tim asuhan Paul Munster hanya bermain imbang 0-0 dengan PSM Makassar.

Alhasil Bhayangkara FC yang sempat menjadi pemuncak klasemen harus turun menjadi peringkat empat.

- Advertisement -

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Persib Lolos ke Final Usai Cukur Bali United, VAR Tak Berpengaruh

Galuh.id- Persib Bandung berhasil meraih kemenangan gemilang dan lolos ke babak final dengan skor 3-0 atas Bali United. Laga semifinal...

Artikel Terkait