Rabu, Mei 8, 2024

Persiapan Porprov Jabar 2022, Disbudpora Ciamis Gelar Seminar

Baca Juga
- Advertisement -

Berita Ciamis, galuh.id – Dinas Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga (Disbudpora) Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, gelar Seminar Kemitraan Olahraga di Hotel Tyara, Kamis (27/5/2021).

Kabid Olahraga Disbudpora Ciamis, Ayi Daud Akhiri, mengatakan kegiatan tersebut bertujuan untuk mempersiapkan pelaksanaan Porprov Jabar XIV tahun 2022.

“Ciamis akan menjadi tuan rumah. Kita juga akan mempersiapkan penyusunan Panpel seperti apa,” ujarnya.

- Advertisement -

Ayi juga menyebut seminar tersebut sebagai salah satu langkah persiapan. Mulai dari perencanaan, pembentukan Panpel dan tata cara penganggaran kegiatan.

“Dalam agenda ini kita sharing dengan pengurus KONI Jabar. Supaya pelaksanaan Porprov nanti akan berjalan efektif dan efisien,” ungkap Ayi.

Seminar ini yang mengikuti 9 cabor, antara lain yakni Atletik, Balap Sepeda, Soft Tenis, Sepak Bola, Panjat Tebing, Tenis Meja, Wushu, Muaythai dan Petanque.

Sebelumnya, status tuan rumah Porprov Jabar XIV oleh Kota Tasikmalaya. Namun sekarang Kabupaten Ciamis yang mendudukinya.

Pergantian tuan rumah ini telah berdasarkan kesepakatan pada agenda Rapat Anggota Tahunan (RAT) KONI Provinsi Jawa Barat.

RAT tersebut telah berlangsung di Hotel Preanger Kota Bandung, pada 14-15 Desember 2020.

Ketua Umum KONI Jabar, Ahmad Saefudin juga mengaku telah berbicara dengan pemkab Ciamis terkait pelaksanaan sebagai tuan rumah Porprov 2022.

Sementara di sisi lain, penunjukan Ciamis sebagai tuan rumah Porprov Jabar 2022 bisa menjadi peluang bagi masyarakat.

Tidak hanya itu, Ciamis juga dapat memperkenalkan produk khas Ciamis hingga Kebudayaan Ciamis.

Akan menjadi kebanggaan dan kehormatan bahwa kabupaten Ciamis menjadi tuan rumah Porprov Jabar. Meski hanya mempertandingkan 9 cabor.

Selain itu, juga dapat menambah motivasi bagi para atlet dalam berkompetisi serta sebagai ajang silaturahmi antar sesama atlet. (GaluhID/Tony).

Editor : Evi

- Advertisement -

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Wakapolres Banjar Pimpin Gaktiblin Personel, Cek Kerapian dan Kelengkapan Identitas

Berita Banjar, galuh.id - Wakapolres Banjar Polda Jawa Barat, Kompol Dani Prasetya pimpin kegiatan Penegakan Ketertiban dan Kedisiplinan (Gaktiblin)...

Artikel Terkait