Jumat, Mei 17, 2024

Rumah Warga di Kota Banjar Ambruk dan Terendam Air

Baca Juga
- Advertisement -

Sementara di lain tempat, rumah warga terendam air dengan ketinggian sekitar 40-60 cm. Dugaan luapan dari saluran sungai pembuangan yang tersumbat.

Sehingga air meluap dan merendam rumah warga di Dusun Cibentang RT/RW 19/08, Desa Mekarharja, Kecamatan Purwaharja, Kota Banjar.

Menurut Kepala Pelaksana (Kalak) BPBD kota Banjar, Kusnadi, pihaknya mendapat laporan dari aparatur desa bahwa ada luapan air yang mengakibatkan beberapa rumah warga terendam.

- Advertisement -

“Kami mendapat laporan adanya potensi banjir karena beberapa rumah warga sudah terendam,” ujarnya.

“Kami segera menurunkan Unit Kaji cepat dan Unit Reaksi Cepat, dan alhamdulilah semua tertangani,” sambung Kusnadi.

Akibat kejadian tersebut, beberapa keluarga terpaksa harus mengungsi karena rumahnya terendam air.

“Kita ungsikan dulu ke tempat lebih aman karena debit air mulai naik untuk mencegah hal-hal yang tidak kita inginkan,” pungkasnya. (GaluhID/Joe)

Editor : Evi

- Advertisement -

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Pengamat Soroti APBD Kota Banjar dan Pemotongan TPP ASN

Berita Banjar, galuh.id - Seorang pengamat pemerintah, Firman Nugraha soroti APBD Kota Banjar Jawa Barat yang terus-menerus mengalami kesulitan,...

Artikel Terkait