Jumat, Mei 17, 2024

Shin Tae-yong Ajukan Nama Pemain Naturalisasi Timnas U-20, PSSI Siap Berangkat ke Belanda

Baca Juga
- Advertisement -

“Setelah mendampingi timnas Indonesia melawan Curacao kemarin, hari ini saya memimpin rapat terkait persiapan FIFA World Cup U-20 dan Piala AFF pada Desember mendatang,” kata Iriawan mengutip dari BolaSport.

Adapun salah satu agenda pembahasan yang menjadi sorotan dalam rapat tersebut mengenai naturalisasi pemain.

“Salah satu yang menjadi agenda pembahasan kami adalah naturalisasi pemain U-20,” jelas Iriawan.

- Advertisement -

Nama Pemain Naturalisasi Mendapatkan Kepastian Dari Ketua Umum PSSI

Iriawan juga mengatakan memang sudah ada beberapa pemain yang akan mendapatkan proses naturalisasi hanya saja ia enggan mengungkapkan para pemain tersebut.

“Coach Shin telah memfinalkan nama-nama calon pemain naturalisasi berdasarkan perkembangan terakhir. Saya pun mendukung penuh dan telah menyetujui,” kata Iriawan.

Namun demikian Iriawan memastikan pihak PSSI dalam waktu dekat akan mengirimkan tim untuk berangkat ke Belanda sebagai tindak lanjut program naturalisasi.

“Sejalan dengan hal itu, saya memerintahkan delegasi PSSI untuk segera berangkat minggu ini ke Belanda guna menemui para calon pemain dan keluarga mereka,” jelas Iriawan.

Bahkan Iriawan menjelaskan timnya akan melihat dan memantau langsung kualitas dari para calon pemain naturalisasi.

Hal tersebut dilakukan karena diharapkan kualitas calon pemain naturalisasi sesuai dengan harapan Shin Tae-yong. (GaluhID/Dianti Rahayu)

- Advertisement -

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Kabar TPP ASN di Kota Banjar Dipotong, Eksponen FPSKB Buka Suara

Berita Banjar, galuh.id - Kabar TPP (Tambahan Penghasilan Pegawai) Aparatur Sipil Negara (ASN) tenaga kesehatan dan Pegawai Pemerintah dengan...

Artikel Terkait