Sabtu, November 9, 2024

Timnas Indonesia U-19 Berhasil Menang atas Daegu University dalam Laga Uji Tanding

Baca Juga

Berita Olahraga, galuh.id – Timnas Indonesia U-19 berhasil menang 2-1 atas Daegu University dalam laga uji tanding selama pemusatan latihan (TC) di Korea Selatan.

Laga uji tanding antara Timnas Indonesia U-19 melawan Daegu University berlangsung di DGB Daegu Park Stadium pada Minggu (27/3/2022).

Laga tersebut sekaligus menjadi laga uji tanding ketiga yang dilakukan skuad Garuda Muda di Korea Selatan.

Adapun format uji tanding yang digunakan saat Timnas Indonesia U-19 melawan Daegu University merupakan format 3 babak.

Pada babak pertama pertandingan, kedua tim belum bisa menciptakan gol. Gol kemenangan Timnas Indonesia baru tercipta di dua babak berikutnya.

Penggawa Timnas Indonesia U-19 yang berhasil menyarangkan gol di gawang Daegu University adalah Kadek Arel Priyatna dan Ronaldo Joybera Kwateh.

Dalam 3 game pertandingan tersebut, Timnas Indonesia U-19 melakukan bayak perubahan untuk mendapatkan komposisi pemain yang pas.

Kemenangan Perdana Timnas Indonesia U-19

Timnas Indonesia U-19 berhasil menang melawan Daegu University menjadi kemenangan pertama selama TC di Korea Selatan.

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Shin Tae-yong Tambah Pemain Baru ke Timnas Indonesia, Siapa?

olahraga, galuh.id- Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong menyampaikan kode akan ada tambahan pemain baru untuk memperkuat skuadnya. Yakni untuk agenda...

Artikel Terkait