Kamis, Mei 9, 2024

Warga Mengeluh Air di Desa Raharja Kota Banjar Keruh dan Bau

Baca Juga
- Advertisement -

Berita Banjar, galuh.id – Warga Dusun Randegan 2 Desa Raharja, Kota Banjar Jawa Barat mengeluh dengan kondisi air di wilayahnya yang keruh dan bau.

Menurut Kepala Desa Raharja, Yayat Ruhiyat, kondisi air yang buruk terjadi karena air di sumur warga saat ini sudah mulai menyusut dampak musim kemarau.

Akibatnya, air di sumur warga warnanya keruh atau berwarna kecoklat-coklatan dan mengeluarkan bau yang tidak sedap.

- Advertisement -

“Warna airnya itu kuning kecoklatan dan seperti mengeluarkan kandungan minyak,” katanya, Jumat (15/9/2023).

Yayat menilai kondisi air sudah tidak layak di konsumsi oleh warganya karena takut berdampak kepada kesehatan mereka.

“Airnya ini sudah tidak layak konsumsi lagi,” ucapnya.

Ia juga menyebut kondisi air sumur yang tidak layak konsumsi ini memang tidak menyeluruh, hanya 12 kepala keluarga (KK) di dua RT saja.

- Advertisement -

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Warga Terima Bantuan RST, Camat Ciamis Ucapkan Terima Kasih Kepada Anggota DPR RI

Berita Ciamis, galuh.id – Terdapat warga terima bantuan RST (Rumah Sejahtera Terpadu), Camat Ciamis Jawa Barat mengucapkan terima kasih...

Artikel Terkait