Tes pramusim Moto GP 2022 di Sirkuit Mandalika sendiri telah dimulai sejak Jumat, 11 Februari 2022.
Para pembalap pun sudah menjajal lintasan Sirkuit Mandalika di hari pertama.
Lantaran hujan deras, tes pramusim hari pertama sempat mengalami penundaan akibat pembersihan trek terlebih dahulu.
Tes pramusim hari pertama ditutup oleh Pol Espargaro (Repsol Honda). Dirinya berhasil mencatat kecepatan dengan waktu 1 menit 32.466 detik sebagi pembalap tercepat.
Sementara itu, Fabio Quartararo menempati posisi kelima. Ia mencatatkan waktu 1 menit 33.108 detik.
Tes pramusim hari kedua terdapat perubahan. Berbeda dari uji coba kemarin, pada Sabtu (12/02/2022) kondisi Sirkuit Mandalika dikabarkan panas terik.
Sampai sesi ini, pebalap Red Bull KTM, Brad Binder menjadi yang tercepat dengan catatan waktu 1 menit 31,814 detik, lalu di bawahnya ada Fabio Quartararo dengan catatan lebih lama 0.006 detik dari Brad Binder.
Lalu, tes pramusim hari ketiga pada Minggu (13/02/2022), mencatatkan Pol Espargaro dari tim Repsol Honda sebagai yang tercepat dengan waktu 1 menit 31,06.
Kedua disusul Fabio Quartararo dari tim Monster Yamaha yang hanya beda lebih lama 0.215 detik dari Pol Espargaro. (GaluhID/Maul)