Rabu, Oktober 9, 2024

Warga Protes Bau Tumpukan Sampah di Depan Polres Ciamis

Baca Juga

Pemandangan tidak mengenakan terlihat di depan Kantor Sat Narkoba Polres Ciamis, sampah terlihat menumpuk dan tidak tertampung bak sampah, akibatnya sampah meluber hingga ke trotoar jalan tempat pejalan kaki. Selain itu bau sampah yang menyengat tepat di seberang kelurahan Sindangrasa ini menganggu warga sekitar.

Menurut pengakuan seorang warga yang tinggal di lingkungan Kantor Kelurahan Sindangrasa, Sri Martini (22) sudah 4 hari sampah tidak diangkut. Biasanya libur atau tanggal merah saja sampah tidak diangkut. Tetapi kali ini sampah yang berasal dari rumah-rumah warga kelurahan Sindangrasa ini dibiarkan menumpuk hingga 4 hari, hingga bau sampah yang terbawa angin menyengat kemana-mana. Padahal warga sekitar sudah membayar iuran Rp. 4000,- per bulan untuk biaya kebersihan.

Saya mah cuman sekedar ingin menyampaikan suara saja dan merasa keganggu juga kalau sampahnya numpuk kayak gitu mah, apalagi depan Kantor Kelurahan sama Polres Ciamis. Gak enak dipandang aja gitu?
Udah lama kan Ciamis dapat penghargaan Adipura, masa keadaan kayak gini dibiarin?” Ungkap Sri pada Galuh ID.

(K. Putu Latief) Ciamis-Galuh ID

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Wah! Elliano Reijnders dan Marselino Ferdinan Rebutan Nomor Punggung 10

olahraga, galuh.id- Dua pemain skuad Garuda berebut nomor punggung 10 untuk laga Timnas Indonesia melawan Bahrain dan China. Kedua pemain...

Artikel Terkait