Sabtu, April 27, 2024

Apa Itu RAM HP? Ini Penjelasannya

Baca Juga
- Advertisement -

Apa itu RAM HP? Pasti Anda sudah tidak asing lagi mendengar kata RAM. Lantas apa fungsinya dalam HP? Mengapa ketika membeli sebuah HP Anda harus memperhatikan kapasitas RAM nya?

Berikut informasi mengenai apa itu RAM HP, supaya Anda bisa mengerti lebih jauh lagi mengenai RAM. Pastikan untuk menyimak artikel ini hingga selesai.

Penjelasan Terkait Apa Itu RAM HP?

RAM merupakan kepanjangan dari Random Access Memory. Sesuai dengan namanya RAM merupakan penyimpanan yang bersifat acak dan selalu berubah-ubah.

- Advertisement -

Baca Juga: Google Cendekia, Penyelamat Mahasiswa dalam Menyusun Skripsi

Data dalam RAM ini akan hilang dan terputus apabila perangkat dimatikan. Bisa karena baterai habis atau karena perangkat memang dalam keadaan mati, dan akan memulai kembali ketika perangkat dinyalakan.

RAM ini memiliki prinsip kerja yang hampir sama dengan penyimpanan internal yang berguna untuk menyimpan semua data internal seperti dokumen, foto, video, data aplikasi, dan sebagainya.

Bila diibaratkan penyimpanan internal merupakan tas ransel yang memuat banyak barang. Nah RAM sendiri diibaratkan dengan kantong pakaian, fungsinya sama untuk menyimpan barang.

Namun jika kita memerlukan akses yang lebih cepat dan mudah dijangkau pasti kita menggunakan kantong pakaian dibanding dengan tas ransel.

Fungsi RAM pada HP

Jadi singkatnya RAM merupakan tempat untuk menyimpan instruksi sementara sehingga lebih mudah dan cepat untuk diakses.

Karena sebelum disimpan pada RAM semua data yang akan dibuka akan disimpan pada penyimpanan internal.

Apabila dalam penyimpanan internal terdapat banyak data maka akan lebih lama ketika akan membuka atau ingin menampilkan sesuatu.

Baca Juga: Game Pertama di Play Store, Siapa Mau Coba?

Ketika file-file tersebut kita perlukan, data-data aplikasi akan pindah ke dalam RAM sehingga akan lebih mudah dan cepat ketika kita akses.

Ketika data-data tadi tidak kita gunakan kembali, maka RAM akan menghapusnya atau mengembalikannya pada penyimpanan internal. Supaya terdapat tempat untuk membuka aplikasi lainnya.

Selain sebagai penyimpanan data sementara, RAM juga memiliki fungsi lain. Fungsi ini merupakan dapat membuka banyak aplikasi secara bersamaan tanpa memperlambat kinerja ponsel secara keseluruhan.

Proses ini biasa disebut dengan multitasking. Contohnya apabila Anda sedang membuka aplikasi chat dan ingin membuka galeri secara bersamaan.

Anda bisa membiarkan aplikasi kedua terbuka pada latar belakang, dan ketika hendak membuka aplikasi kedua maka Anda bisa langsung membukanya tanpa menunggu lagi.

Oleh karena itu semakin besar RAM yang ada pada sebuah perangkat, maka perangkat tersebut akan lebih multitasking. Atau performanya akan tetap baik walaupun membuka banyak aplikasi dalam satu waktu.

Karena jika banyak aplikasi yang Anda buka, maka banyak pula penyimpanan untuk menyimpan data. Sehingga kinerja ponsel akan melambat karena terlalu banyak memuat aplikasi.

Baca Juga: Cara Cek IMEI iPhone, Penting Biar Gak Ketipu!

Tetapi tidak hanya RAM yang mempengaruhi kinerja sebuah perangkat. Banyak komponen pendukung lain yang juga pastinya kita butuhkan agar sebuah perangkat menjadi lebih cepat.

Namun apakah kecepatan dari sebuah ponsel bergantung pada RAM HP yang Anda gunakan?

Apakah RAM Mempengaruhi Kecepatan HP?

Pasti pertanyaan di atas muncul di benak Anda ketika membaca mengenai apa itu RAM HP dan juga fungsinya di atas.

Jawabannya yakni bisa saja mempengaruhi dan bisa tidak mempengaruhi, mengapa demikian? Karena bergantung dengan merk dan komponen pendukung lainnya.

Contohnya smartphone dengan merk Apple karena kapasitas RAM pada iPhone berbeda dengan kapasitas RAM pada android walaupun keduanya meluncur pada tahun yang sama.

Jika Anda sedang mencari HP, untuk saat ini penggunaan RAM 4 sudah tergolong bagus. Namun jika Anda memiliki budget lebih, Anda bisa memiliki HP dengan RAM yang lebih tinggi supaya lebih cepat dan multitasking.

Pastikan sesuaikan pilihan HP dengan kebutuhan Anda saat ini, apakah Anda sedang membutuhkan untuk bermain game, membuat video, mengedit video dan yang lainnya.

Jadi jangan sampai Anda salah pilih, karena tergoda RAM yang besar tapi tidak mengetahui spesifikasi lainnya.

Kebutuhan Anda membeli HP tersebut juga harus sesuai dengan komponen atau spesifikasi pada HP tersebut. (GaluhID/Cindy)

- Advertisement -

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Makan Nasi Kebuli Khas Timur Tengah di Kota Banjar, Dijamin Ketagihan!

Berita Banjar, galuh.id - Kota Banjar Jawa Barat memiliki beragam kuliner, mulai dari makanan lokal hingga nasi kebuli khas...

Artikel Terkait