Senin, Mei 6, 2024

Pemkab Ciamis Akan Bantu Biaya Kuliah Guru yang Belum Sarjana

Baca Juga
- Advertisement -

Endang mengungkapkan, guru yang belum sarjana di lingkungan Disdik Ciamis terhitung ada puluhan, namun jumlah pastinya belum dihitung.

Guru yang ingin melanjutkan perkuliahan di Universitas Terbuka, harus linier dengan lingkungan pendidikan.

“Kalau tidak linier tidak akan dibayar tunjangan profesinya, karena harus sesuai dapodik. Kalau tidak linier tidak bisa diinput di dapodik,” jelasnya.

- Advertisement -

Sementara bagi guru-guru yang sudah S1 namun ingin melanjutkan pendidikannya ke pasca sarjana (S2), pihaknya juga akan mensupport.

“Dalam rangka peningkatan kualitas SDM dan kompetensi, kami akan mendorong guru dan kepala sekolah yang sudah sarjana untuk berkuliah lagi,” katanya.

Dari segi pembelajaran perkuliahan tersebut, pihaknya akan memetakannya di 5 eks kwadanaan.

“Jadi kuliahnya tidak perlu jauh-jauh ke Bandung, nanti akan disediakan kelas,” ucapnya. (GaluhID/Tony)

Editor : Evi

- Advertisement -

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Tekuk Labura FC 3-1, Hattrick Ganjar Bawa PSGC Ciamis ke Babak 32 Besar Liga 3 Nasional

Berita Olahraga, galuh.id - Ganjar Kurniawan mencatatkan hattrick saat PSGC berhasil menaklukkan Labura FC dengan skor 3-1 dalam pertandingan...

Artikel Terkait