Minggu, Mei 19, 2024

Rehabilitasi Objek Wisata Ciung Wanara Ciamis Tuai Pujian Pengunjung

Baca Juga
- Advertisement -

Berita Ciamis, galuh.id – Setelah rehabilitasi dan peresmian beberapa waktu lalu, objek wisata Ciung Wanara Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, menuai banyak pujian dari pengunjung.

Situs yang berlokasi di Desa Karangkamulyan tersebut kini memiliki Pusat Budaya yang dibangun dari APBD Pemprov Jabar 2023 dengan anggaran sebesar Rp 12 miliar.

Pembangunan beberapa fasilitas di Wisata Ciung Wanara bertujuan untuk memberikan kesan baru bagi para pengunjung atau wisatawan Situs Budaya Karangkamulyan Ciamis.

- Advertisement -

Sebagai informasi, fasilitas baru yang ada di Situs Ciung Wanara Karangkamulyan antara lain Bale Budaya, Aula Pendopo dan juga tempat pertunjukan Amphitheater.

Salah satu pengunjung dari Kota Tasikmalaya, Andi mengaku sering singgah atau beristirahat di Situs Ciung Wanara, dengan adanya fasilitas baru jadi menambah daya tarik pengunjung.

“Tentunya ada perubahan, tambahan fasilitas ini bisa menjadi daya tarik baru pengunjung, apalagi ada Bale Budaya,” ucapnya, Senin (20/11/2023).

- Advertisement -

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Study Tour Sekolah Tidak Dilarang, Disdik Ciamis Ingatkan Asas Keamanan

Berita Ciamis, galuh.id - Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Ciamis Jawa Barat, Erwan Darmawan menyatakan bahwa pihaknya tidak akan melarang...

Artikel Terkait