Jumat, April 26, 2024

Masuk Zona Oranye, Kelanjutan PTM di Ciamis Masih Dievalusi

Baca Juga
- Advertisement -

Berita Ciamis, galuh.id – Kelanjutan pembelajaran tatap muka (PTM) di Ciamis usai lebaran masih dalam proses evaluasi. Pasalnya, Kabupaten Ciamis kini masuk zona oranye.

Pemkab Ciamis sebelumnya telah melakukan uji coba PTM sekolah selama dua minggu saat bulan Ramadan secara parsial.

Selama 2 pekan itu pelaksanaan PTM berjalan lancar. Tidak ada siswa yang terpapar Covid-19.

- Advertisement -

Dinas Pendidikan Ciamis menyatakan setiap sekolah menerapkan protokol kesehatan dengan baik. Sarpras prokes juga disiapkan secara maksimal.

Perkiraan PTM atau sekolah tatap muka bisa di Ciamis akan berlanjut dengan sistem zonasi.

“Untuk PTM kita evaluasi. Saat Ramadan kemarin uji coba 2 minggu berjalan. Lanjut tatap muka atau kembali daring,” kata Bupati Ciamis Herdiat Sunarya, usai rakor di Aula Setda, Jumat (21/5/2021).

Meskipun akan berlanjut kata Herdiat, penyelenggaraan PTM akan secara parsial. Dengan melihat dari zona masing-masing serta guru yang telah vaksinasi.

Saat ini menurutnya masih banyak guru yang belum menjalani vaksinasi karena berbagai kendala.

“Kendala seperti saat akan vaksinasi tensinya tinggi atau ada penyakit lain. Sehingga penyuntikan vaksin belum bisa diberikan. Jadi bertahap,” ungkapnya.

Guru SDN 4 Kertasari Ciamis, Yuliana, berharap PTM berlanjut usai lebaran mulai Senin (24/5/2021). Karena sebentar lagi pelaksanaan penilaian akhir tahun.

“Sebaiknya pembelajaran tatap muka berlanjut. Tidak hanya saat Ramadan kemarin, tapi berlanjut. Tentunya kita juga terapkan prokes ketat,” tuturnya.

Sementara itu, Kapala Disdik Ciamis Asep Saeful Rahmat mengaku masih menunggu surat edaran (SE) dari Bupati Ciamis terkait pelaksanaan PTM.

Melihat dari pelaksanaan uji coba yang berjalan lancar, sekolah tatap muka bisa berlanjut setelah lebaran ini.

“Semoga segera keluar surat edarannya dan PTM di Ciamis bisa berlanjut,” jelasnya. (GaluhID/Evi)

- Advertisement -

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Makan Nasi Kebuli Khas Timur Tengah di Kota Banjar, Dijamin Ketagihan!

Berita Banjar, galuh.id - Kota Banjar Jawa Barat memiliki beragam kuliner, mulai dari makanan lokal hingga nasi kebuli khas...

Artikel Terkait