Sabtu, April 27, 2024

Operasi Pekat di Ciamis Jelang Lebaran, Polisi Sita Ratusan Botol Miras

Baca Juga
- Advertisement -

Berita Ciamis, galuh.id – Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1442 H, Polres Ciamis bersama Satpol PP menggelar operasi pekat di 26 titik, Senin (10/5/2021) malam.

Kabag Ops Polres Ciamis, Kompol Yopi Surya Wibawa, mengatakan operasi ini serentak di 26 Polsek yang tersebar di Kabupaten Ciamis dan Pangandaran.

“Operasi ini sebagai upaya untuk menekan Kamtibmas menjelang lebaran,” ujarnya usai menggelar razia di wilayah Polsek Banjarsari.

- Advertisement -

Sasaran utama operasi yaitu merazia minuman keras (miras) dari para penjual dan masyarakat yang tengah menggelar pesta miras.

“Sasaran utama kami malam ini razia miras. Baik dari bandar maupun masyarakat yang sedang mabuk-mabukan. Tujuannya agar tercipta Kamtibmas jelang lebaran,” terangnya.

Hasil dari operasi pekat ini, petugas berhasil menyita ratusan botol miras berbagai merk.

“Totalnya sebanyak 150 botol miras yang sudah kami amankan,” kata Yopi.

Untuk sanksi terhadap para penjual, pihaknya memanggil mereka ke kantor untuk membuat surat pernyataan tidak akan mengulangi perbuatannya.

“Untuk sanksi lain kami serahkan ke pihak Satpol PP, terkait masalah perizinannya,” jelasnya.

Pada kesempatan itu pihaknya mengimbau kepada seluruh masyarakat Ciamis agar tetap menjaga keamanan dan ketertiban menjelang hari raya Lebaran.

“Mari kita sama-sama jaga situasi Kamtibmas agar dalam merayakan Lebarannya kita nyaman serta aman,” ucapnya.

Sementara Kapolsek Banjarsari, Kompol Badri menyebut saat razia di wilayahnya, petugas berhasil mengamankan belasan miras berbagai merk.

“Kami berhasil menyita 15 botol miras dari penjual rumahan,” katanya.

Operasi serupa akan terus pihaknya gelar untuk menciptakan situasi aman dan nyaman bagi masyarakat Banjarsari jelang Lebaran.

“Yang jelas karena ini merupakan penyakit masyarakat. Operasi ini akan terus kami lakukan,” tandasnya.

Pantauan galuh.id di lapangan, puluhan petugas gabungan selain merazia penjual miras, juga melakukan imbauan tentang protokol kesehatan.

Petugas pun dengan tegas membubarkan masyarakat yang terlihat tengah nongkrong di Alun-alun Banjarsari lantaran berkerumun.

Selain itu, petugas juga membubarkan pertandingan futsal yang di gedung olahraga Cahyani karena pengunjung yang membludak. (GaluhID/Uus)

Editor : Evi

- Advertisement -

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Jelang Pilkada 2024 Ciamis, Herdiat Sebut Sudah Roadshow ke Partai Sejak Lama

Berita Ciamis, galuh.id - Jelang Pilkada (Pemilihan Kepala Daerah) Ciamis Jawa Barat tahun 2024, Herdiat Sunarya menyebut sudah melakukan...

Artikel Terkait