Selasa, Oktober 15, 2024

Wabup Ciamis: Pandemi Covid-19 Bukan Halangan untuk Berinovasi

Baca Juga

Berita Ciamis, galuh.id – Saat pandemi Covid-19, Wakil Bupati (Wabup) Ciamis Yana D Putra mengajak agar tetap berkreasi dan berinovasi.

Yana menyampaikan hal tersebut dalam sambutannya pada acara launcing layang-layang hias Komunitas Ekonomi Kreatif Boboko, Sabtu (21/8/2021).

Komunitas Ekonomi Kreatif Boboko berada di Desa Tanjungmulya Kecamatan Panumbangan, Kabupaten Ciamis Provinsi Jawa Barat.

Menurut Yana, meskipun dalam keadaan pandemi Covid-19 jangan menjadi hambatan untuk berkreasi dan berinovasi sehingga bisa produktif.

Dalam mengembangkan wisata, Yana memberikan apresiasi serta mencontohkan para pemuda yang tergabung dalam Komunitas Ekonomi Kreatif (Komekraf) Boboko.

“Para pemuda Desa Tanjungmulya yang tergabung dalam Komunitas Ekonomi Kreatif Boboko telah membuktikan, meski pandemi tetap berkreasi dan berinovasi,” jelasnya.

Yana menambahkan, untuk membentuk suatu destinasi wisata tidak harus memiliki sumber daya alam yang indah, tetapi bisa berbentuk wisata buatan.

Sehingga menurut Yana, harapannya kegiatan lounching tersebut bisa menjadikan destinasi wisata di Desa Tanjungmulya yang menjadikan masyarakatnya berkreasi.

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Ciamis Batik Festival, Bangkitkan Kejayaan Batik Lokal dan Ekonomi Kreatif

Ciamis, galuh.id - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ciamis menggelar Ciamis Batik Festival 2024 di situs budaya Karangkamulyan pada Senin (14/10/2024)....

Artikel Terkait